SOSOK Eben Burgerkill di Mata Fotografer Anggra Bagja Dia Itu Guru Tapi Suka Jahil dan Bercanda

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita

TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Karangan bunga yang berisi ungkapan bela sungkawa tampak terus berdatangan di halaman rumah Eben Burgerkill pada Sabtu (4/9/2021).

Hari ini, Eben dimakamkan di pekarangan rumahnya di Jalan Gumuruh. Para sahabatnya pun berdatangan untuk melihat rumah terakhir sang gitaris metal legendaris ini. 

Kepergian Eben yang begitu mendadak membuat dunia musik berduka. 

Karangan bunga dari berbagai label musik dan musisi tanah air pun terlihat, seperti Sarasvati, Mocca, Padi Reborn, dan masih banyak lagi. 

Sempat pingsan di sela tapping untuk acara musik, Eben pun dilarikan ke rumah sakit. 

Baca juga: Personel Burgerkill Tak Kuat Menahan Tangis Saat Jenazah Aris Tanto Eben Dimasukkan ke Liang Lahat

Baca juga: INNALILLAHI, Para Personel Burgerkill Peluk Pusara Ebenz dengan Cucuran Air Mata

Pada saat itu, fotografer Bugerkill, Anggra Bagja mengatakan, ia dan tim lainnya menganggap Eben hanya lelah. 

Namun ketika di rumah sakit dan dinyatakan meninggal, ia tidak bisa berkata-kata. 

Anggra Bagja telah menjadi fotografer Burgerkill selama 5 tahun. Banyak momen yang telah ia dapatkan bersama Burgerkill termasuk Eben. 

"Sosok Pa Eben itu, beliau tegas tapi mendidik. Kalau hasil fotonya bagus atau jelek, dia akan memberikan komentar jujur. Sosok beliau itu guru banget," ujar Anggra saat ditemui di rumah duka, Sabtu (4/9/2021). 

Related Posts

0 Response to "SOSOK Eben Burgerkill di Mata Fotografer Anggra Bagja Dia Itu Guru Tapi Suka Jahil dan Bercanda"

Post a Comment